Pelatihan Google Ads gratis untuk semua pengiklan
Apa pun peran Anda, pelajari cara memanfaatkan Google Ads secara optimal melalui e-learning yang dirancang oleh para pakar di platform ini.
Mulai

Kembangkan bisnis Anda
Capai sasaran pemasaran Anda dan jangkau lebih banyak pelanggan pada saat-saat penting

Kelas dimulai sesuai jadwal Anda
Belajar online kapan saja, sesuai kesibukan dan waktu luang Anda, lanjutkan lagi kapan saja dari bagian terakhir yang Anda pelajari

Dapatkan sertifikasi Google Ads
Buktikan kemampuan Anda dalam membuat, mengukur, dan mengoptimalkan kampanye iklan
Kembangkan keterampilan Google Ads Anda
Kursus-kursus di dalamnya memadukan strategi pemasaran dan taktik produk, serta dibuat berdasarkan studi kasus di dunia nyata dan skenario yang sering terjadi di dunia bisnis, sehingga Anda mendapatkan pengetahuan produk dan keterampilan pemasaran yang bisa langsung diterapkan.
Mulai pelatihanDapatkan Sertifikasi Google Ads
Status tersertifikasi Google yang diperoleh dapat membantu mengonfirmasi keahlian Anda di bidang yang digeluti, atau meningkatkan kepercayaan diri Anda dalam memanfaatkan Google Ads semaksimal mungkin untuk mengiklankan bisnis Anda di internet.
Dapatkan sertifikasi
Penelusuran Google Ads
Kuasai berbagai hal penting dalam membuat dan menyesuaikan kampanye Penelusuran Google yang menampilkan iklan Anda kepada lebih banyak pelanggan yang mencari apa yang Anda tawarkan. Pelajari praktik terbaik untuk strategi bidding dan kata kunci, lalu temukan cara meningkatkan performa untuk menjangkau sasaran pemasaran Anda.
Mulai jalur pembelajaran Dapatkan sertifikasi Penelusuran Google Ads
Display Google Ads
Pelajari cara mengelola dan mengoptimalkan kampanye iklan visual, agar iklan Anda ditampilkan kepada audiens yang ingin dijangkau dengan pesan yang tepat untuk membangun awareness dan mendorong tindakan. Baca strategi bidding otomatis. Tingkatkan jangkauan dan lacak performa dengan Audiens Display Google dan Performance Planner.
Mulai jalur pembelajaran Display Dapatkan sertifikasi Display Google Ads
Pengukuran Google Ads
Bantu sempurnakan performa kampanye Anda dan buat keputusan yang lebih baik dalam beriklan. Pelajari cara menyiapkan solusi pengukuran Google Ads dan Google Analytics dengan benar, cara mengumpulkan dan memahami metrik yang penting, serta menindaklanjuti laporan.
Mulai jalur pembelajaran Pengukuran Dapatkan sertifikasi Google Ads - Pengukuran
Video Google Ads
Temukan format iklan yang dirancang untuk menarik perhatian konsumen saat ini, dan gunakan format tersebut dengan solusi audiens video YouTube dan Google. Tingkatkan performa kampanye Anda dengan strategi materi iklan untuk menyampaikan kisah brand yang efektif di YouTube.
Mulai jalur pembelajaran Video Dapatkan sertifikasi Video Google Ads
Iklan Shopping
Kembangkan bisnis Anda dengan menghubungkan produk dengan pembeli di sepanjang proses pembelian. Pelajari praktik terbaik untuk kampanye yang mempromosikan inventaris online dan lokal untuk membantu meningkatkan traffic ke situs atau toko lokal Anda. Temukan cara kampanye Shopping Pintar dapat membantu Anda memaksimalkan konversi dan memperluas jangkauan Anda.
Mulai jalur pembelajaran iklan Shopping Dapatkan sertifikasi iklan Shopping